(0721) 8030188    [email protected]   

All of ITERA Repository
Titles

PERANCANGAN SISTEM KENDALI MOTOR DC PADA PRODUK AUTOMATIC PV CLEANER SYSTEM BERBASIS IOT


View/Open

Author

Date Published
21 Jan 2026

Advisor
Harry Yuliansyah, S.T., M.Eng.,
Ali Muhtar, S.Pd., M.Eng,

Subject
Teknik Elektro

Publisher


Pada Pemanfaatan energi matahari kendala berupa penurunan efisiensi akibat penumpukan debu dan kotoran pada panel surya. Oleh karena itu, diperlukan solusi otomatis untuk membersihkannya. Penelitian ini berfokus pada pengembangan Automatic PV Cleaner System (APVCS) dengan sistem kendali motor DC berbasis mikrokontroler ESP32 untuk memastikan pembersihan yang efisien.Metodologi penelitian meliputi studi literatur, perancangan sistem kendali mekanik berbasis mikrokontroler, implementasi perangkat keras dan perangkat lunak, serta pengujian kinerja sistem. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem kendali motor DC berbasis PWM mampu mengatur kecepatan motor secara stabil. Motor DC 5840-31ZYS pada duty cycle 230 menghasilkan kecepatan rata-rata 1,35 cm/s dengan kondisi stabil, sedangkan motor JGY370 menghasilkan rata-rata 134,6 RPM pada duty cycle yang sama. Limit switch memiliki waktu respons <100 ms, sehingga efektif menghentikan dan membalikkan arah motor. Pengujian sudut panel menunjukkan error RPM sebesar 13% pada 10°, 16% pada 20°, dan 20% pada 30°, yang menandakan sistem masih efektif digunakan pada sudut hingga 30°. Selain itu, hubungan antara PWM dan tegangan output bersifat linear dengan rata-rata error kecil, yaitu 4,84% pada motor 5840-31ZYS dan 2,84% pada motor JGY370. Dengan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa sistem kendali motor DC pada APVCS mampu bekerja secara otomatis maupun manual dengan performa yang andal. Sistem ini efektif menjaga kebersihan panel surya, sehingga berpotensi meningkatkan efisiensi konversi energi listrik dari panel surya.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2601190051

Keyword