Rancang Bangun Sistem Informasi Booking Dan Inventaris Penginapan Dan Kos Menggunakan Metode Modified Waterfall (Studi Kasus: ITR Homestay Dan Belwis Kos)
Perkembangan teknologi informasi mendorong sektor akomodasi mengadopsi sistem digital untuk efisiensi layanan. ITR Homestay dan Belwis Kos masih menggunakan pencatatan manual untuk inventaris, status kamar, reservasi, dan pelaporan kerusakan, menyebabkan ketidakakuratan data serta keterlambatan. Penelitian ini merancang sistem informasi web terintegrasi menggunakan metode Modified Waterfall, dengan peran admin, penghuni, dan pengunjung. Sistem memantau inventaris real-time, status kamar, reservasi, serta pelaporan kerusakan. Pengujian blackbox testing mencapai 100% sukses, dan SUS skor 74 (kategori C, acceptable), sehingga siap diimplementasikan dan mengatasi masalah di kedua homestay.
URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2601150060
Keyword
ITR Homestay Belwis Kos Modified Waterfall Blackbox Testing System Usability Scale