OTOMATISASI GERAK KIPAS PADA SISTEM PEMANTAUAN DAN PENGENDALIAN KUALITAS UDARA DALAM RUANGAN GAS QUALITY MONITORING AND CONTROLLING (G-MoCo)
Kualitas udara merupakan salah satu faktor yang memengaruhi kesehatan manusia dalam kehidupan sehari-hari. Menurut Badan Perlindungan Lingkungan (EPA), dalam sehari, kita dapat menghabiskan 40% waktu kita di dalam ruangan sehingga diperlukan kualitas udara yang bebas dari polusi, paparan gas berbahaya dalam menjaga kesehatan dan kenyamanan penghuninya. Kualitas udara dalam ruangan dikatakan memenuhi standar jika polusi partikel (PM2.5) adalah 9 μg/m³, CO 10 ppm, kadar CO2 <1000 ppm, dan suhu 20–25°C dengan kelembapan 20–50%, sebagaimana direkomendasikan oleh lembaga internasional terkait kesehatan, lingkungan, dan keselamatan kerja. Pengembangan teknologi yang memengaruhi pengendalian kualitas udara diperlukan untuk mengurangi dampak negatif polusi udara dan menjaga kesehatan masyarakat dengan memastikan lingkungan yang bersih dan aman. Proyek akhir ini bertujuan untuk merancang subsistem kontrol pada sistem pemantauan dan pengendalian kualitas udara dalam ruangan dengan kontrol otomatis "G-MoCo". Dalam implementasinya, subsistem kendali pada G-MoCo dilengkapi dengan mikrokontroler untuk mengatur respon relai menggunakan kendali ON/OFF berdasarkan data pembacaan kategori kualitas udara dari sensor udara dan kendali PID (Proportional-Integral-Derivative) pada modul dimmer untuk otomasi pergerakan kipas. Pengujian dilakukan secara bertahap untuk memungkinkan pengendalian putaran kipas secara otomatis berdasarkan tingkat polusi yang terdeteksi melalui dua mode, yaitu kipas beroperasi pada kecepatan penuh melalui CH1 dan kecepatan sedang melalui relai CH2 dengan modul dimmer berbasis PID. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem mampu mengatur kecepatan kipas sesuai dengan kategori kualitas udara: kipas mati pada kondisi baik, berputar 70% dengan kendali PID pada kondisi sedang, dan beroperasi penuh pada kondisi buruk atau ekstrem. Implementasi kontrol PID menghasilkan respons sistem yang stabil dengan kesalahan kecil terhadap nilai setpoint 1050 RPM dengan nilai parameter Kp = 1,1, Ki = 1,5, dan Kd = 3,6, serta kinerja sistem dengan rise time yang cepat, overshoot yang rendah, settling time yang singkat, dan kesalahan steady state yang sangat kecil. Implementasi sistem ini diharapkan dapat membantu penghuni ruangan mendapatkan udara dalam ruangan dalam kondisi aman dan nyaman dengan sistem yang mampu merespons perubahan kualitas udara secara akurat tanpa kontrol manual.
URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2509230079
Keyword
Kualitas udara otomatis kontrol PID dimmer kipas G-MoCo