(0721) 8030188    [email protected]   

PERANCANGAN BUKU ILUSTRASI ANAK SEBAGAI MEDIA EDUKASI PENGENALAN DAMPAK PERGAULAN BEBAS PADA ANAK ANAK SEKOLAH DASAR


Pergaulan bebas menjadi salah satu fenomena sosial yang berdampak serius terhadap anak-anak usia sekolah dasar. Minimnya pemahaman mengenai bentuk dan dampak dari pergaulan bebas, serta kurangnya media edukatif yang menarik dan sesuai dengan perkembangan kognitif anak, mendorong perlunya alternatif media pembelajaran yang lebih efektif. Perancangan ini bertujuan untuk menciptakan media edukasi berbentuk buku ilustrasi anak yang dapat memberikan pemahaman tentang pergaulan bebas, terutama bagi siswa Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan metode campuran dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, kuesioner, dan studi literatur. Proses perancangan dilakukan melalui pendekatan Design Thinking dengan lima tahapan: emphatize, define, ideate, prototype, dan test. Selain media utama berupa buku ilustrasi, juga dirancang media pendukung seperti e-book, pembatas buku, adventure kit, dan bolpoin. Perancangan ini menjadi media alternatif edukatif yang efektif dan menyenangkan dalam membantu anak-anak mengenali serta menghindari bentuk-bentuk pergaulan bebas sejak dini. Hasil dari proses perancangan menunjukkan bahwa buku ilustrasi yang dirancang dengan pendekatan cerita visual, gaya ilustrasi yang disukai anak-anak, dan bahasa yang sederhana mampu meningkatkan pemahaman siswa terhadap perilaku pergaulan yang baik dan buruk.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2507090047

Keyword
Pergaulan bebas Pergaulan bebas Anak-anak Media edukasi Design Thinking.