Analisis Keausan Brake Pad Sarana LRT Jakarta Serta Perbandingan Kekerasan dan Koefisien Gesek Pada Brake Pad
Sistem pengereman merupakan komponen krusial dalam menjamin
keselamatan dan kenyamanan operasi kereta api, termasuk pada LRT
Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat keausan
brake pad berbahan Metal Matrix Composite (MMC) yang digunakan
pada sarana LRT Jakarta, serta membandingkan karakteristik kekerasan
dan koefisien gesek dari tiga jenis material komposit, yaitu MMC,
Polymer Matrix Composite (PMC), dan Ceramic Matrix Composite
(CMC). Analisis keausan dilakukan secara kuantitatif selama tujuh
bulan, sementara itu perbandingan sifat material didasarkan pada studi
literatur. Hasil perhitungan pada brake pad yang terpasang di bogie
McA menunjukkan nilai keausan rata-rata sebesar
3,105 ×10−7, sedangkan pada brake pad yang terpasang di bogie McB
menunjukkan nilai keausan rata-rata sebesar 3,62 × 10−7
URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2506030117
Keyword
keausan brake pad LRT Jakarta MMC PMC CMC Koefisien Gesek Kekerasan