Pengaruh Material Absorber Untuk Akustik Ruang Dengan Fungsi Olahraga Berbasis Simulasi I-SIMPA Pada Gedung Serbaguna Institut Teknologi Sumatera
Gedung Serbaguna di Institut Teknologi Sumatera berfungsi sebagai fasilitas olahraga dan menjadi fokus penelitian ini untuk menganalisis pengaruh material absorber akustik terhadap kinerja akustik ruangan. Penelitian dilakukan dengan menggunakan simulasi melalui software I-SIMPA, yang memberikan gambaran tentang respons akustik ruang dengan mempertimbangkan karakteristik material yang digunakan dalam gedung tersebut. Pengukuran dilakukan pada 14 titik sesuai standar ISO 3382-1, menghasilkan kebisingan latar belakang sebesar 40,50 dB, RT 30 sebesar 4,02 s, C50 -4,6 dB, dan D50 27,64%. Tiga simulasi material absorber menunjukkan hasil yang bervariasi. Simulasi 1 menggunakan mineral wool menghasilkan RT30 antara 1,25 s hingga 1,27 s, C50 antara 2,65 dB hingga 3,37 dB, dan D50 antara 58,18% hingga 70,01%. Simulasi 2 dengan bahan berserat dan plywood panelling menunjukkan peningkatan penyerapan suara. Simulasi 3, menggunakan fiberglass dan polyurethane foam, meningkatkan kejernihan suara tetapi dengan waktu dengung yang lebih lama. Secara keseluruhan, Simulasi 1 dan 2 menawarkan keseimbangan terbaik untuk fungsi olahraga di Gedung Serbaguna.
Kata kunci: Akustik, fungsi olahraga, gedung serbaguna, material absorber dan simulasi I-SIMPA.
URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2411040027
Keyword