(0721) 8030188    [email protected]   

Strategi Pengembangan EKowisata Berbasis Masyarakat di Kelurahan Suka Marga, Kecamatan Suoh dan Sekitarnya


Suka Marga merupakan salah satu kelurahan yang terdapat di Kecamatan Suoh, Kabupaten Lampung Barat. Salah satu daerah yang menjadi surga tersembunyi di Lampung Barat dengan menyimpan banyak kekayaan sumber daya alam yaitu tiga danau terpisah yakni Danau Asam, Danau Lebar, dan Danau Minyak, selain itu terdapat pula Kawah Air Panas Keramikan dan Kawah Letusan Nirwana. Kekayaan sumber daya alam di Kelurahan Suka Marga tentunya merupakan aset yang harus dijaga dan dikembangkan baik oleh pemerintah daerah maupun masyarakat nya sendiri karena potensi tersebut dapat menjadi sumber kekayaan sekaligus sektoral penggerak bagi sektor lainnya. Namun nyatanya, masih terdapat tata kelola yang belum maksimal dalam memanfaatkan potensi yang ada seperti sarana dan prasarana pariwisata, aksesibilitas yang belum mumpuni dan potensi yang secara keseluruhan belum banyak terekspos dimana hal ini menjadi faktor-faktor yang menghambat perkembangan daya tarik yang ada di Kelurahan Suka Marga. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah mixed method exploratory yaitu metode gabungan antara metode kualitatif dan metode kuantitatif secara berurutan. Berdasarkan hasil dari penelitian ini strategi yang dapat diterapkan pada kondisi ini adalah defensive strategy atau strategi bertahan dengan mengurangi kelemahan yang ada dan meminimalisir ancaman-ancaman yang dapat mengganggu keberlangsungan ekowisata di Kelurahan Suka Marga. Terdapat rekomendasi dari penelitian ini yaitu diperlukan penyusunan rencana pengembangan jangka panjang yang mencakup peningkatan daya tarik wisata serta pengenalan wisata alam yang terdapat di Kelurahan Suka Marga penyusunan , Perencanaan yang komprehensif untuk pengembangan ekowisata di Kelurahan Suka Marga. Perencanaan ini mencakup rencana pengembangan infrastruktur, rebranding kawasan, dan promosi pariwisata. Kata Kunci: Strategi; Pengembangan; Ekowisata

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2409270039

Keyword
Kata Kunci: Strategi; Pengembangan; Ekowisata Keywords: Strategy; Development; Ecoturism