(0721) 8030188    [email protected]   

Rancang Bangun Prototipe Headband Single Elektroda Electroencephalograph (EEG) dengan Binaural Beats untuk Gejala Insomnia


Insomnia adalah gangguan tidur yang ditandai dengan kesulitan individu untuk memulai tidur, mempertahankan tidur, dan tidur nyenyak meskipun terdapat waktu yang cukup. Saat ini, penanganan insomnia tidak hanya terbatas pada metode farmakologis dan perubahan gaya hidup, tetapi juga dapat melibatkan teknologi medis modern, seperti penggunaan electroencephalography (EEG). Namun EEG pada umumnya sangat kompleks dan membutuhkan pengawasan tenaga medis. Oleh karena itu, pada penelitian ini digunakan pendekatan non- farmakologis yang bertujuan untuk merancang sistem instrumentasi perekaman gelombang sinyal otak untuk gejala insomnia. Sistem ini diintegrasikan dengan stimulus binaural beats yang akan memberikan pengaruh untuk gelombang sinyal otak individu. Prototipe ini dikembangkan dengan dua tahapan metode yaitu perancangan hardware dan software. Pengujian dilakukan sebanyak 5 kali percobaan untuk tegangan masukan dan tegangan keluaran pada masing-masing komponen, serta dilakukan perekaman terhadap 5 subjek untuk melihat cara kerja prototipe dalam merekam sinyal gelombang otak dan dampak dari stimulus binaural beats terhadap kualitas tidur. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh nilai penguatan instrumentasi sebesar 51 kali, 48 kali, dan 2 kali. Pengujian ini menggunakan metode RMSE dan metode MAPE. Pada metode pengujian RMSE didapatkan hasil sebesar 7,1 mV pada rangkaian diferensial, 3,3 mV pada rangkaian non-inverting, dan 0,4 mV pada rangkaian inverting. Sedangkan hasil pengujian menggunakan metode MAPE meperoleh nilai sebesar 1,1% pada pengujian diferensial, 1,2% pada pengujian non-inverting, dan 1,5% pada pengujian inverting.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2409230156

Keyword
binaural beats electroencephalography (EEG) insomnia non-pharmacological brain signals