PERANCANGAN BUKU PEMBELAJARAN HURUF HIJAIYAH BERBASIS AUGMENTED REALITY (AR) UNTUK MENGENALKAN HURUF HIJAIYAH KEPADA ANAK TUNARUNGU DI BANDAR LAMPUNG
Tunarungu adalah individu yang mengalami kekurangan atau kehilangan kemampuan mendengar yang disebabkan oleh kerusakan atau tidak berfungsinya sebagian atau seluruh alat pendengarannya, sehingga tidak atau kurang mampu berkomunikasi secara verbal dan walaupun telah diberikan pertolongan dengan alat bantu dengar masih tetap memerlukan pelayanan pendidikan khusus. Oleh karena itu, penulis ingin merancang media yang tepat digunakan sebagai media pembelajaran huruf hijaiyah kepada anak tunarungu berusia 6-12 tahun di Bandar Lampung. Penulis menggunakan metode kualitatif melalui wawancara, kuesioner, dan studi pustaka. Data yang diambil berkaitan dengan bagaimana cara belajar anak tunarungu, media apa saja yang digunakan selama proses belajar, bagaimana cara anak tunarungu belajar huruf hijaiyah. Data yang didapatkan menunjukkan bahwa selama ini pembelajaran terkait huruf hijaiyah untuk anak tunarungu di SLB maupun di komunitas anak berkebutuhan khusus di Bandar Lampung tidak menggunakan media pembelajaran khusus untuk anak tunarungu. Maka, penulis membuat media utama berupa buku. Buku sebagai media Desain Komunikasi Visual (DKV) dirancang dengan memberikan beragam aktivitas pembelajaran, seperti membaca atau mengenal huruf hijaiyah dengan tulisan, persamaan bunyi huruf hijaiyah dengan suatu objek dan ilustrasi arabic sign language, serta tebak huruf hijaiyah menggunakan AR agar anak lebih tertarik. Selain itu, media pendukung yang dibuat dapat menunjang aktivitas anak dalam belajar.
URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2409200068
Keyword
Anak Tunarungu; Huruf Hijaiyah; Arabic Sign Langua Deaf Children; Hijaiyah Letters; Arabic Sign Langu