(0721) 8030188    [email protected]   

Analisis Tensor Fase dan Pemodelan 2D Data Magnetotellurik di Daerah Parana, Cekungan Parana Selatan, Brazil


Seiring berjalannya waktu, jumlah penduduk di suatu daerah akan semakin bertambah sehingga penggunaan energi juga meningkat, termasuk penggunaan minyak dan gas bumi. Penggunaan minyak dan gas bumi akan semakin berkurang dan tidak dapat diperbarui, sehingga perlu menemukan cadangan-cadangan baru di suatu daerah. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana dimensionalitas dan arah geoelectrical strike berdasarkan analisis tensor fase serta pemodelan 2D untuk mengetahui zona hidrokarbon di daerah Parana, Cekungan Parana Selatan, Br azil menggunakan metode magnetotellurik. Metode magnetotellurik merupakan metode geofisika pasif yang memanfaatkkan variasi resistivitas bawah permukaan yang digunakan untuk mengidentifikasi keberadaan zona hidrokarbon di daerah penelitian. Berdasarkan data magnetotellurik sebanyak 33 titik diperoleh hasil bahwa daerah penelitian memiliki dimensionalitas 2D dan arah geoelectrical strike daerah penelitian adalah dari barat laut - tenggara yaitu N150°E. Hasil ini sesuai dengan struktur regional yang mempunyai arah Barat Laut – Tenggara. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini berdasarkan penampang resistivitas 2D adalah Formasi Sub-Group Serra Geral, lapisan paling atas dengan resistivitas 215Ωm - 300 Ωm terdapat serra geral basalt. Lapisan dengan resistivitas 43 Ωm - 215 Ωm terdapat batu lempung diidentifikasi sebagai caprock. Lapisan dengan resistivitas 6 Ωm - 43 Ωm terdapat tanah lempung jenuh. Lapisan dengan resistivitas 1 Ωm – 5 Ωm terdapat permian shale diidentifikasi sebagai source rock sekaligus reservoir yang berada pada kedalaman 1000m, dimana reservoir daerah penelitian ini termasuk dalam golongan reservoir non - konvensional. Lapisan paling bawah dengan resistivitas >300 Ωm diidentifikasi sebagai andesit basaltik. Untuk jebakan atau trap pada zona hidrokarbon ini termasuk pada jebakan struktural, yaitu terdapat jebakan patahan/sesar.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2408270084

Keyword
magnetotellurik dimensionalitas hidrokarbon geoelectrical strike inversi