(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Filtrasi Limbah Pewarna Tekstil Berbasis Nanofiber Polycrolonitrile/Polyvinylidene Fluoride (PAN/PVDF) Deposisi Zeolite


Penelitian ini dilakukan untuk mendegradasi limbah pewarna tekstil metilen biru dengan munggunakan nanofiber PAN/PVDF yang dibuat menggunakan metode elektrospinning. Kemudian dideposisikan dengan menggunakan zeolite alam agar menghasikan filtrasi yang lebih baik. Hasil yang diperoleh akan dikarakterisasikan menggunakan pengujian Fourier-transform infrared (FTIR) digunakan untuk memastikan gugus fungsi sudah terbentuk secara kimia, dan UV-Vis digunakan untuk melihat sifat optik. Hasil analisis FTIR menunjukan terdapat 4 gugus fungsi yang terprediksi antara lain nilai puncak 1). 484 cm-1 (C-H bending vibration), nilai puncak 2). 1076 cm-1 (Si-O stretching vibration), nilai puncak 3). 1175 cm-1 (C-N bending vibration), dan nilai puncak 4). 1396 cm-1 (C-F bending vibration). Nanofiber PAN/PVDF yang dideposisikan dengan zeolite memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap hasil filtrasi yang dihasilkan hal ini dapat dilihat pada deposis Ze 300 mesh cycle ke 3 yang memiliki nilai persen removal sebesar 85.03%, dibandingkan dengan Ze 200 mesh 74.63%, Ze 100 mesh 38,92%, Ze 50 mesh 68.68%, dan PAN/PVDF 10.20%

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2407160008

Keyword
Nanofiber, degradasi, zeolite, metilen biru