(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

optimasi jenis airfoil sudu turbin terhadap performansi turbin angin sumbu vertikal tipe darrieus sudu lurus


Turbin angin vertikal merupakan salah satu alat yang dapat mengubah energi angin menjadi energi mekanik yang kemudian dikonversikan oleh generator menjadi energi listrik. Penelitian ini memiliki tujuan untuk melakukan optimasi desain sudu pada parameter jenis airfoil. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode simulasi dengan bantuan perangkat lunak berupa Qblade serta validasi data berupa eksperimental. Adapun target yang ingin dicapai pada penelitian ini yaitu mencari desain sudu dengan 3 tipe airfoil yaitu airfoil SELIG 1012, NACA 6412 dan ARCHER A18 yang paling optimal serta mengaplikasikan desain tersebut dalam rancang bangun. Hasil akhir yang akan didapat adalah grafik daya mekanik, coefficient power (CP), tip speed ratio (TSR), rpm dan torsi. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukan bahwa airfoil SELIG 1012 memiliki hasil paling optimal. Pada simulasi, turbin dengan airfoil SELIG 1012 menghasilkan Cp sebesar 0,46 pada tsr 1,3, kecepatan optimum 496,56 rpm dan torsi sebesar 0,106. Sdangkan pada hasil eksperimen menghasilkan daya mekanik sebesar 0,0059 pada kecepatan putar 36,68 rpm.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406130078

Keyword
turbin angin vertikal, airfoil, daya mekanik, coe