(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Penentuan Batas Kampung Menggunakan Metode Kartometrik (Studi Kasus: Kecamatan Way Tuba, Way Kanan)


INTISARI Penetapan batas kampung adalah proses penentuan garis batas antara dua kampung atau lebih yang saling berbatasan dengan suatu kesepakatan. Kecamatan Way Tuba yang terletak di Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung adalah salah satu kecamatan yang batas administrasi kecamatan maupun kampungnya masih menggunakan batas indikatif. Hal ini berdampak pada beberapa isu keamanan dan administrasi pemerintahan di kecamatan Way Tuba. Solusi penyelesaian batas kampung sudah diatur pada Permendagri No. 45 Tahun 2016 yaitu dengan metode kartometrik. Metode kartometrik adalah penelusuran/penarikan garis batas pada peta kerja dan pengukuran/perhitungan posisi titik, garis, jarak dan luas cakupan wilayah dengan menggunakan peta dasar dan informasi geospasial lainnya sebagai pendukung. Dalam metode kartometrik garis batas yang sudah ditarik akan diberikan titik-titik kartometrik. Penarikan garis batas dilakukan di peta kerja dan pada citra satelit resolusi tinggi di skala 1:5000. Data hasil penelitian ini lalu dibandingkan dengan data digitasi hasil deliniasi tanpa kesepakatan yang dikeluarkan oleh Pusat Pemetaan Batas Wilayah Badan Informasi Geospasial tahun 2018. Berdasarkan hasil perbandingan antara data hasil penelitian ini dengan data digitasi hasil deliniasi tanpa kesepakatan yang dikeluarkan oleh Pusat Pemetaan Batas Wilayah Badan Informasi Geospasial tahun 2018 didapatkan perubahan luas wilayah administrasi Kecamatan Way Tuba yaitu berkurang sebesar 2991,88 ha dan perubahan panjang segmen batas administrasi yaitu berkurang sebesar 21,09 kilometer. Cakupan per kampung didapatkan 8 kampung mengalami pengurangan jumlah luas wilayah administrasi dan 5 kampung mengalami penambahan luas wilayah administrasi jika dibandingkan dengan data PPBW BIG tahun 2018. Hasil ini disajikan dalam bentuk peta kecamatan, per kampung dan juga dalam bentuk grafik.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406120039

Keyword
Metode Kartometrik Batas Kampung Delineasi