(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

RANCANG BANGUN APLIKASI BERBASIS ANDROID PADA SISTEM MANAJEMEN ANTRIAN VIRTUAL(VQUEMS)


Penelitian ini memiliki tujuan untuk membangun dan merancang aplikasi berbasis Android pada sistem manajemen antrian virtual (VQUEMS).Perancangan sistem ini untuk membantu pengguna untuk mengakses layanan antrian secara virtual, mengurangi waktu tunggu, dan meningkatkan efisiensi proses antrian. Aplikasi ini menyediakan fitur-fitur seperti pendaftaran antrian, pemberitahuan status antrian, estimasi waktu tunggu, dan umpan balik pengguna. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan dengan pengembangan perangkat lunak berbasis iterasi dengan menerapkan metode waterfall. Tahap-tahap pengembangan termasuk desain sistem, analisis kebutuhan, pengujian, implementasi dan evaluasi. VQUEMS ini dibangun dengan bahasa pemrograman menggunakan platform Android Studio. Hasil akhir penelitian ini adalah aplikasi VQUEMS yang memungkinkan pengguna untuk mendaftar antrian secara virtual, melihat perkiraan waktu tunggu, dan menerima pemberitahuan melalui SMS atau notifikasi aplikasi. Pengguna juga dapat memberikan umpan balik tentang pengalaman mereka setelah menerima layanan. Aplikasi ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam mengakses layanan antrian secara efisien melalui perangkat Android.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406120030

Keyword
Aplikasi VQUEMS, sistem antrian, android, perangka