(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PENERAPAN HEALING ENVIRONMENT PADA PERANCANGAN REST AREA, PUSAT KESENIAN & UMKM


Dalam menjawab pentingnya Rest Area dalam memenuhi fasilitas jalan tol, Pihak penyedia jasa tol berencana membangun Rest Area sekaligus pusat kesenian dan UMKM. Bangunan ini diarahkan untuk membuat fasilitas beristirahat serta menyediakan pusat pelestarian kesenian di Lampung khususnya Lampung Tengah, selain itu pusat UMKM sebagai sarana untuk mengembangkan ekonomi masyarakat disekitar. Terletak di Terbanggi Besar, Lampung Tengah, bangunan ini memiliki luas 4,98ha, Rest Area dirancang menjadi pusat seni dan eknomi juga menjadi pusat rekreasi agar terus melestarikan budaya di masyarakat,. Konsep utama yang menjadi acuan dalam perancangan ini adalah Healing Environment, tempat healing atau tempat memulihkan energi yang hilang selama perjalanan, pemulihan dilakukan dengan menyediakan ruang terbuka hijau dengan lanskap yang menyediakan berbagai jenis pohon yang memiliki beragam warna. Integrasi ruang, interior skylight, taman rekreasi, ruang santai, dan perhatian khusus pada kedekatan antar fungsi ruang. Harapannya, Rest Area baru ini tidak hanya akan menjadi sumber ekonomi, tetapi juga merangsang pengetahuan tentang kesenian, budaya, dan produk UMKM lokal, menciptakan pusat lingkungan yang responsif terhadap kebutuhan kompleks para pengendara dan pengunjung.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406110107

Keyword
Healing Environment, Arts, Rest Area Healing Environment, Kesenian, Rest Area