(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PENGUKURAN KELELAHAN KERJA MENGGUNAKAN FATIGUE ASSESSMENT SCALE (FAS) DAN SWEDISH OCCUPATIONAL FATIGUE INVENTORY (SOFI) PADA PENGEMUDI EKSPOR DAN IMPOR DI PT. X


Pengemudi merupakan pekerjaan mengemudikan transportasi mulai dari perahu, mobil, pesawat terbang, dan lainnya. Pengemudi memiliki tugas melakukan jasa antar jemput barang atau manusia, yang termasuk pelayanan pada bidang transportasi. Kendaraan yang digunakan pengemudi beragam dan disesuaikan dengan tugasnya. Permintaan distribusi logistik yang meningkat mengakibatkan banyaknya pengemudi yang dibutuhkan, sehingga pengemudi cenderung menanggung beban logistik karena sudah jarang yang memiliki kernet. Karena populasi dan adanya beban logistik yang ditanggung pengemudi, sehingga harus diselesaikan hal ini menyebabkan kecelakaan. Menurut Korlantas Polri dan penelitian terdahulu faktor yang bisa menyebabkan kecelakaan dari pengemudi yakni lengah, mengantuk, mabuk, obat terlarang, dan kelelahan. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi tingkat kelelahan kerja pengemudi truk ekspor dan impor menggunakan metode Fatigue Assessment Scale (FAS) dan Swedish Occupational Fatigue Inventory (SOFI), dan dapat memberikan usulan saran perbaikan. Didapatkan data untuk 98% atau 48 pengemudi mengalami kelelahan kerja sedang dan 2% atau 1 pengemudi mengalami kelelahan kerja ringan. Metode FAS didapati 71% atau 45 pengemudi paling tinggi ada pada subskala kelelahan fisik. Sedangkan, untuk metode SOFI 100% pengemudi mengalami kelelahan kerja sedang. Metode SOFI didapati hasil paling tinggi dimensi perasaan mengantuk dengan rata-rata skor 3,34. Terdapat beberapa faktor yang bisa mempengaruhi tingkat kelelahan yakni: umur, durasi bekerja, durasi istirahat, kebiasaan mengonsumsi kopi dan rokok, riwayat penyakit, dan kendaraan yang digunakan. Berdasarkan hasil kelelahan kerja pengemudi ekspor dan impor maka usulan perbaikan yakni formulir fit to work bagi pengemudi ekspor dan impor, melakukan peregangan saat dalam kondisi macet atau saat pengemudi ekspor dan impor merasa lelah dan mengantuk.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406100103

Keyword
Kelelahan, FAS, SOFI, Pengemudi, Fit to Work