(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

ASESMEN KEKUATAN STRUKTUR BANGUNAN BAJA


Asesmen suatu bangunan perlu dilakukan untuk mengetahui kekuatan struktur bangunan selama bangunan tersebut masih digunakan. Bangunan yang memiliki umur sudah lama perlu memperhatikan kondisi bangunan agar bangunan tersebut dapat dipastikan aman dan nyaman. Pada bangunan baja memiliki permasalahan yang sering dijumpai pada material baja itu sendiri yaitu masalah terhadap korosi. Korosi pada baja dapat memnurunkan mutu awal baja itu sendiri, untuk kasus yang lebih parah luas atau volume penampang baja akan berkurang ataupun hilang yang mengakibatkan baja tersebut harus mendapat perhatian yang serius terutama bila penampang baja tersebut sedang menerima beban. Asesmen pada bangunan ini dilakukan dengan menggunakan pengujian Non-Destructive pada profil baja yang ada pada bangunan. Hasil pengujian ini berupa mutu material baja dan data dimensi serta ketebalan setiap profil baja yang ada pada bangunan utama. Dari pengujian tersebut akan digunakan sebagai dasar analisis pada SAP2000 untuk mengetahui keamanan struktur tersebut. Dari hasil penelitian, terdapat 7 profil baja yang tidak memenuhi standar minimum mutu baja dan 2 profil baja dianggap sebagai baja modifikasi. Hasil analisis struktur menggunakan SAP2000 terdapat profil yang mengalami overstress yaitu UNP double 300 x 100, UNP double 200 x 75, siku double 60 x 60, dan siku double 70 x 70.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406070040

Keyword
Asesmen, Struktur, Baja, Non-destructive test