(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pemetaan Daerah Rawan Longsor Berdasarkan Analisis Logika Fuzi di Kota Bandar Lampung


Wilayah Negara Indonesia yang terletak di daerah khatulistiwa antara dua samudra menyebabkan wilayahnya memiliki curah hujan yang tinggi. Curah hujan yang tinggi atau rendah dapat mengakibatkan bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, kekeringan, dan angin puting beliung. Tanah longsor menjadi salah satu bencana yang dapat menimbulkan banyak korban jiwa, terutama jika terjadi di daerah perkotaan seperti Kota Bandar Lampung. Analisis penelitian ini menggunakan nilai linguistik dari himpunan logika fuzi terhadap parameterparameter yang telah diberikan bobot dan diberi skor seperti curah hujan, kemiringan lereng, jenis tanah, jenis batuan, dan tutupan lahan. Hasil pemetaan menunjukkan bahwa terdapat 9 kecamatan dengan tingkat kerawanan rendah, yaitu Kecamatan Bumi Waras, Kecamatan Kedaton, Kecamatan Labuhan Ratu, Kecamatan Panjang, Kecamatan Rajabasa, Kecamatan Sukabumi, Kecamatan Sukarame, Kecamatan Tanjung Senang, dan Kecamatan Way Halim. Selain itu terdapat 11 kecamatan dengan tingkat kerawanan sedang, yaitu Kecamatan Enggal, Kecamatan Kedamaian, Kecamatan Kemiling, Kecamatan Langkapura, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Kecamatan Tanjungkarang Pusat, Kecamatan Tanjungkarang Timur, Kecamatan Telukbetung Barat, Kecamatan Telukbetung Selatan, Kecamatan Telukbetung Timur, dan Kecamatan Telukbetung Utara. Hasil validasi menunjukkan bahwa 80% klasifikasi dengan menggunakan kerawanan terluas di setiap kecamatan telah sesuai dengan data kejadian. Hasil survei terhadap 14 responden menghasilkan 22% (3 orang) responden menyatakan wilayahnya memiliki tingkat kerawanan rendah, 36% (5 orang) memiliki tingkat kerawanan sedang, 21% (3 orang) wilayahnya memiliki tingkat kerawanan tinggi, dan 21% (3 orang) responden menyatakan wilayahnya memiliki tingkat kerawanan sangat tinggi.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406050165

Keyword
Bencana Kerawanan Logika Fuzi Pemetaan Tanah Longsor