(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Perancangan Desain Pattern Yang Diadaptasi Dari Motif Kapal Lampung Sebagai Upaya Pelestarian Budaya Provinsi Lampung


Perancangan ini berfokus pada pelestarian budaya kain tradisional khas Lampung dengan langkah modernisasi yakni pembuatan desain pattern yang diadaptasi dari motif kapal Lampung. Adapun tujuan dari perancangan ini adalah sebagai salah satu upaya pelestarian motif kapal Lampung dengan mengembangkannya menjadi sebuah desain pattern dengan konsep yang modern, sehingga desain pattern ini dapat diterima dengan baik oleh masyarakat. Metode penelitian yang digunakan pada perancangan ini adalah metode kualitatif, dimana penulis mengumpulkan data-data yang diperlukan dan kemudian dianalisis untuk mengetahui permasalahan utama sehingga bisa ditentukan solusi yang tepat. Hasil dari perancangan ini berupa desain pattern yang terdiri dari tiga seri dan memiliki alternatif warnanya masing-masing serta mengandung unsur motif kapal. Perancangan desain pattern ini merupakan langkah positif untuk melestarikan dan meningkatkan minat masyarakat terhadap budaya lokal.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406040068

Keyword
Pattern, Motif, Kapal, Lampung