(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

EVALUASI KINERJA GENERATOR PADA PLTP UNIT 1 PT.PLN INDONESIA POWER KAMOJANG POMU PLTP TANGGAMUS


PLTP (Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi), adalah sumber energi listrik yang memanfaatkan panas bumi untuk menghasilkan uap bertekanan tinggi, digunakan dalam turbin untuk menciptakan energi listrik. PLTP memanfaatkan uap dari reservoir panas bumi untuk memutar turbin dan menggerakkan generator guna menghasilkan listrik. PLTP Unit 1 Tanggamus sering mengalami masalah performa generator, seperti derating, unit shutdown, keterlambatan pemeliharaan, dan kesalahan operasional. Penelitian ini bertujuan untuk menilai kondisi generator PLTP Unit 1 Tanggamus dan menganalisis perubahan efisiensi aktualnya. Evaluasi kinerja dalam generator merupakan hal yang penting dalam meningkatkan efisiensi generator. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yang mana dilakukan pengumpulan data seperti kapasitas pembangkit, Pembebanan generator, aliran uap masuk serta keluar, dan perbandingan dengan data setelah dilakukan overhaul dan sebelum dilakukan overhaul. Performa generator sebelum dilakukannya overhaul didapatkan daya rata – rata sebesar 46.36 MW dan efisiensi rata – rata dari generator sebesar 89 %, adapun setelah dilakukan overhaul ada nya peningkatan daya dan efisiensi generator yang lumayan tinggi yaitu didapat daya sebesar 50.38 MW dan efisinesi rata – rata sebesar 96%, dengan demikian overhaul sangatlah penting dalam meningkatkan performa dari generator.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2406020005

Keyword
Efisiensi Generator, Panas Bumi, Turbin