(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

DAMPAK DINAMIKA PENDUDUK TERHADAP PERUBAHAN TUTUPAN LAHAN DAN STRUKTUR RUANG (STUDI KASUS KECAMATAN WAY HALIM)


DAMPAK DINAMIKA PENDUDUK TERHADAP TUTUPAN LAHAN, DAN STRUKTUR RUANG EKSISTING (Studi Kasus Kecamatan Way Halim) Elizabeth Banjarnahor (120220008) Pembimbing (Yudha Rahman,S.T.,M.T, Ryansyah Izhar,S.T.,M.P.W.K) ABSTRAK Dinamika penduduk adalah sebuah fenomena yang terjadi akibat tingginya angka pertumbuhan penduduk setiap tahunnya secara signifikan. Dinamika penduduk dipengaruhi oleh faktor demografi seperti faktor kelahiran, faktor kematian, dan migrasi penduduk. Dinamika penduduk cenderung terjadi di daerah perkotaan salah satunya Kecamatan Way Halim. Dinamika penduduk di Kecamatan Way Halim terjadi karena jumlah pertumbuhan penduduk pada tahun 2014 dan 2023 meningkat sangat pesat. Pertumbuhan penduduk yang sangat pesat berpengaruh terhadap tutupan lahan dan struktur ruang eksisting. Penelitian ini menjadi sangat penting untuk mengetahui pengaruh dinamika penduduk terhadap perubahan tutupan lahan dan struktur ruang Kecamatan Way Halim. Penelitian ini menggunakan metode campuran yaitu kuantitatif dan kualitatif. Metode kuantitatif digunakan untuk menganalisis dinamika penduduk. Metode Kualitatif digunakan untuk menganalisis tutupan lahan dan struktur ruang Kecamatan Way Halim. Berdasarkan hasil penelitian, Kecamatan Way Halim mengalami dinamika penduduk dan hal tersebut berpengaruh signifikan terhadap tutupan lahan, namun tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap struktur ruang Kecamatan Way Halim. Terdapat faktor eksternal lainnya yang mempengaruhi struktur ruang Kecamatan Way Halim seperti berkembangnya area perdagangan dan jasa, dan peruntukan Kecamatan Way Halim sebagai simpul transportasi skala regional. Kata Kunci; Dinamika Penduduk, Tutupan Lahan, Struktur Ruang

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2405220015

Keyword
Dinamika Penduduk, Tutupan Lahan, Struktur Ruang