(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

ANALISIS BUILDING ENERGY PERFORMANCE PADA BANGUNAN GEDUNG A INSTITUT TEKNOLOGI SUMATERA


Peningkatan kebutuhan energi listrik, terutama di daerah perkotaan, telah meningkatkan kesadaran akan pemakaian energi yang lebih efisien. Menurut Direktorat Konservasi Energi, upaya penghematan energi di bangunan gedung dapat mengurangi konsumsi hingga 30%. Building Energy Performance adalah seberapa baik bangunan menggunakan energi dalam operasinya, yang diukur dengan berbagai metode dan standar yang berlaku. Untuk mencapai tujuan konservasi ini, penting untuk melakukan diagnosa energi yang komprehensif dengan mempertimbangkan Intensitas Konsumsi Energi (IKE) dan menganalisis Overall Thermal Transfer Value (OTTV) untuk menilai efisiensi energi dan performa bangunan. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk memberikan pengetahuan tentang pentingnya konservasi energi dalam bangunan gedung serta memberikan contoh penerapannya. berdasarkan perhitungan Overall Thermal Transfer Value (OTTV), nilai OTTV sebesar 49,02 W/m2, yang berarti berada di atas nilai rata-rata SNI 6389:2020 yaitu 35 W/m2. Adapun IKE yang didapatkan adalah sebesar 15,83 kWh/m2. Tingginya OTTV ini berdampak pada Intensitas Konsumsi Energi (IKE), khususnya pada penggunaan AC. Upaya konservasi energi yang dapat dilakukan adalah penambahan roller blind dan perpanjangan kanopi, penghematan energi seperti pengaturan suhu ruangan yang optimal dan pengurangan pemakaian peralatan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2405200003

Keyword
Building Energy Performance, IKE, OTTV