(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

ANALISIS POSTUR KERJA DENGAN MENGGUNAKAN METODE RAPID ENTIRE BODY ASSESSMENT (REBA) TERHADAP JURU MASAK UMKM AYAM KODOK JAKARTA


Indonesia khususnya di Daerah Khusus Ibukota Jakarta sudah banyak berbagai macam sektor perusahaan. Perusahaan tersebut beragam jenis mulai dari perusahaan dengan skala besar hingga skala kecil. UMKM Ayam kodok Jakarta menjadi tempat penelitian dikarenakan terdapat peningkatan pada bulan tertentu sehingga juru masak harus bekerja dengan waktu yang lama dengan keadaan kurang ergonomis dan diketahui memiliki katagori keluhan sedang hingga tinggi terhadap kuesioner Nordic Body Map.Metode yang digunakan penelitian terhadap UMKM Ayam kodok Jakarta berupa penilaian postur tubuh dengan menggunakan Rapid Entiry Body Assisment.Hasil dari perhitungan dengan menggunakan REBA dalam bentuk skor berupa Mencuci dengan skor 11, Memotong dengan skor 10, Menghaluskan dengan skor 6 Menggabungkan dengan skor 6, Memanggang dengan skor 6 dan Mengemas dengan skor 6. oleh karena itu, diusulkan sebuaj rancangan alat bantu dalam bekerja berupa kursi dan meja untuk mengurangi nilai skor REBA. Meja dan kursi yang sudah dirancang sesuai dengan kebutuhan para pekerja baik menyusuaikan dengan antropometri pekerja maupun menyusuaikan tempat dalam bekerja. Rekomendasi perbaikan yang bertujuan untuk meminimalisir sudut postur kerja dari juru masak UMKM Ayam kodok Jakarta dengan mengadakan alat bantu berupa kursi dan meja yang sudah dirancang sesuai dengan kebutuhan juru masak, DIsarankan untuk dapat melakukan istirahat sejenak dalam bekerja dan melakukan peregangan pada sendi dan otot. Kata kunci: Postur tubuh, ergonomi,REBA,Antropometri

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2405120003

Keyword
Postur tubuh Ergonomi REBA Antropometri