(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PENERAPAN PROPHET FORECASTING MODEL UNTUK PERAMALAN INFLASI DI INDONESIA


Inflasi adalah masalah ekonomi yang selalu menjadi perhatian bagi pemerintah di berbagai negara. Karena inflasi adalah parameter dari kestabilan ekonomi suatu negara, sehingga penting untuk memperhitungkan atau meramalkan inflasi. Inflasi disebabkan oleh banyak faktor ekonomi. Pada penelitian ini dilakukan peramalan inflasi menggunakan metode Prophet Forecasting Model dengan 4 variabel sebagai variabel independen yaitu, Indeks Harga Konsumen (IHK), Kurs Rupiah, Suku Bunga, Velocity of Money dengan menambahkan 3 parameter yaitu pola musiman, seasonal mode berupa multiplicative dan efek hari libur . Penelitian dilakukan dengan membuat 15 percobaan yang terbagi dari percobaan dengan 1 variabel independen, 2 variabel, 3 variabel, 4 variabel untuk melihat dan menganalisis kombinasi variabel apa yang paling baik dalam melakukan peramalan inflasi. Dari penelitian ini didapatkan hasil percobaan 4 variabel (IHK, Kurs, Bunga Bank, Velocity of Money) adalah kombinasi yang paling baik dalam melakukan peramalan inflasi menggunakan Prophet Forecasting Model dengan nilai evaluasi MAE 0.35 dan RMSE 0.42, hal ini menunjukkan bahwa untuk peramalan inflasi yang lebih akurat penting untuk mempertimbangkan semua faktor atau variabel yang relevan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2404220003

Keyword
Inflasi, Peramalan, Prophet Forecasting Model, Var