(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Pengaruh Waktu Pirolisis dan Bahan Baku terhadap Karakteristik Biochar serta Aplikasinya dalam Pertumbuhan Kangkung


Analisis Pengaruh Waktu Pirolisis dan Bahan Baku terhadap Karakteristik Biochar serta Aplikasinya dalam Pertumbuhan Kangkung Septiyan Hadi Nugroho 119330026 Pembimbing: Eka Nurā€™azmi Yunira, S.T.P., M.Si. dan Amalia Afifah, S.T.P., M.Si. ABSTRAK Ampas tebu, kulit singkong dan tandan kosong kelapa sawit merupakan limbah berlignoselulosa yang berpotensi menjadi biochar. Biochar merupakan arang kaya karbon yang diproduksi dari penguraian biomassa pada kondisi yang sedikit oksigen seperti proses pirolisis. Biochar dapat diaplikasikan menjadi slow release fertilizer. Peran biochar sebagai slow release fertilizer yaitu dapat mengendalikan atau memperlambat pelepasan unsur-unsur hara bagi tanaman. Penelitian serupa pernah dilakukan, akan tetapi pada penelitian ini akan dilakukan variasi pada waktu pirolisis serta akan diaplikasikan sebagai slow release fertilizer. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh waktu pirolisis dan bahan baku terhadap sifat fisiko kimia biochar serta terhadap pertumbuhan kangkung. Penelitian ini dirancang menggunakan rancangan acak lengkap faktorial dengan faktor berupa waktu pirolisis (30, 60 dan 90 menit) dan bahan baku (ampas tebu, kulit singkong dan TKKS). Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa sifat fisiko kimia biochar dipengaruhi oleh waktu pirolisis dan bahan baku. Biochar terbaik dihasilkan pada sampel biochar kulit singkong waktu pirolisis 60 menit dengan kadar air 2,516%, kadar abu 7,972%, volatile matter 24,847%, karbon terikat 67,18

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401300069

Keyword