(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Perancangan Campus Centre UIN Raden Intan Bandar Lampung dengan Pendekatan Konsep Radial


PERANCANGAN CAMPUS CENTRE UIN RADEN INTAN BANDAR LAMPUNG DENGAN PENDEKATAN KONSEP RADIAL Hilda Febriani 119240140 Ferdiansyah, S.T., M.Arch. Melati Rahmi Aziza, S.T.,M.T ABSTRAK Perencanaan dan perancangan campus centre UIN Raden Intan Bandar Lampung berada di lahan seluas 1,7 Ha yang berlokasi di Jalan Endro Suratmin, Sukarame, Kecamatan Sukarame Kota Bandar Lampung, Lampung 35131. Perancangan Campus centre UIN Raden Intan Bandar Lampung ini dilatarbelakangi oleh beragamnya kegiatan non akademik mahasiswa namun belum terdapat gedung khusus yang mampu menampung atau memfasilitasi kegiatan tersebut dengan baik. Kegiatan non akademik tersebut tentunya mampu meningkatkan softskill mahasiswa sehingga mahasiswa tidak hanya unggul dalam hardskill (akademik) namun juga didalam segi softskill (non akademik). Tujuan perancangan campus centre ini tentunya adalah untuk memfasilitasi atau mewadahi mahasiswa dalam melakukan kegiatan non akademik yang beragam seperti di bidang olahraga dan bela diri, kesenian, keorganisasian, dll. Perancangan campus centre ini mempertimbangkan isu terkait perancangan campus centre secara umum maupun isu yang terkait pada tapak. Isu yang terkait dengan perancangan campus centre secara umum terdiri dari isu pencurian, perundungan, tawuran dan asusila serta isu kebutuhan pengguna. Adapun isu terkait dengan tapak berupa isu aturan islam (larangan khalwat), mahasiswa UKM yang sering melakukan latihan rutin ataupun latihan khusus hingga larut malam, serta isu kurangnya interaksi dan relasi antar mahasiswa UIN Raden Intan Bandar Lampung. Dalam menanggapi isu-isu tersebut perancangan campus centre ini mempertimbangkan konsep radial dalam perancangan bangunan. Konsep radial mengacu pada desain arsitektur atau tata letak yang berpusat pada titik pusat dan menyebar ke luar dalam pola radial atau melingkar. Perancangan campus centre ini terdiri dari empat lantai dengan bentuk massa bangunan melingkar. Pada bagian tengah massa bangunan terdapat titik sentral mahasiswa berupa innercourt sebagai sarana mahasiswa untuk berorasi sehingga titik pusat tersebut bersifat sakral bagi mahasiswa. Kata kunci : Campus centre, Radial, Melingkar, Isu, Non akademik

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401260066

Keyword
Campus centre, Radial, Melingkar, Isu, Non akademi