(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS ANTIJAMUR SEDIAAN MOUTHWASH DENGAN KANDUNGAN MADU LEBAH HUTAN Apis dorsata TERHADAP Candida albicans PENYEBAB SARIAWAN


Sariawan dapat terjadi pada setiap kalangan dengan prevalensi sariawan di dunia sekitar 20%, di Indonesia sejumlah 8%, dan di provinsi Lampung 6%. Madu mengandung flavonoid dan saponin yang berkhasiat menghambat pertumbuhan jamur Candida albicans. Tujuan penelitian mouthwash madu Apis dorsata dengan variasi konsentrasi 0%, 10%, 15%, dan 20% yaitu untuk mengkaji sifat fisikokimia, stabilitas fisikokimia sediaan, serta mengkaji pengaruh konsentrasi madu dalam menghambat aktivitas antijamur Candida albicans. Pada uji karakteristik fisikokimia mouthwash madu Apis dorsata dilakukan dengan cara menguji bau, rasa dan warna pada sediaan, pH, viskositas serta penentuan bobot jenis. Pada uji stabilitas digunakan metode cycling test pada suhu 4ºC selama sehari kemudian diletakkan pada suhu 40ºC selama sehari. Evaluasi dilakukan selama 6 siklus. Hasil cycling test sediaan mouthwash mengalami perubahan pH dengan nilai pH (6,01±0,07 hingga 5,23± 0,04), nilai viskositas (1,19 ± 0,075 hingga 1,34 ±0,056) cPs, serta nilai massa jenis (1,045±0,015 hingga 1,115±0,043) g/cm3. Hasil penelitian karakteristik fisikokimia sediaan mouthwash dikatakan stabil karena berada pada rentang nilai pH, viskositas, dan massa jenis sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI). Madu memiliki sifat antijamur terhadap Candida albicans. Uji aktivitas antijamur menggunakan metode sumuran. Hubungan antara konsentrasi dengan zona hambat berbanding lurus, semakin tinggi konsentrasi maka semakin tinggi zona hambat. Terdapat zona hambat pada F4 (20%) dengan rata-rata 10,24 mm kategori lemah. Tidak berbeda signifikan terhadap kontrol pembanding (obat kumur herbal Tea Tree Oil) yang memiliki rata-rata zona hambat 11,36 mm kategori lemah

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401220023

Keyword
Kata kunci: Mouthwash, Candida albicans, Apis dor Keywords: Mouthwash, Candida albicans, Apis dorsat