Strategi Pengembangan Ekonomi Lokal Produk Tapis Lampung Berbasis Model Bisnis Kanvas di Desa Lugusari, Kabupaten Pringsewu
Pengembangan ekonomi lokal menjadi aspek penting dalam mendukung pengembangan wilayah. Desa Lugusari di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Lampung memiliki potensi dalam pengembangan ekonomi lokal produk tapis Lampung. Tapis Lampung menjadi produk industri lokal yang dipandang memiliki potensi besar untuk dapat dikembangkan Iebih lanjut sehingga mampu menjadi penggerak pembangunan ekonomi daerah. Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi pengembangan ekonomi lokal produk Tapis Lampung di Desa Lugusari, Kabupaten Pringsewu dengan sasaran berupa: (1) mengidentifikasi karakteristik pengembangan produk Tapis Lampung di Desa Lugusari; (2) menganalisis aktivitas rantai nilai produk Tapis Lampung di Desa Lugusari; serta (3) merumuskan strategi pengembangan ekonomi lokal produk Tapis Lampung di Desa Lugusari. Penelitian menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif dengan analisis rantai nilai, analisis model bisnis kanvas untuk menggambarkan model bisnis saat ini, serta analisis SWOT untuk merancang model bisnis kanvas yang baru. Berdasarkan analisis diperoleh hasil berupa (1) Industri Tapis di Desa Lugusari memiliki peluang untuk berkembang berdasarkan karakteristik pengembangan ekonomi lokalnya; (2) Industri Tapis di Desa Lugusari memiliki rantai nilai yang lebih menguntungkan pihak pengepul dalam aliran nilai produk sehingga pengrajin tidak memiliki peluang untuk mengembangkan usahanya sendiri; (3) strategi pegembangan ekonomi lokal produk tapis dengan rancangan model bisnis kanvas yang baru pada Sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Tapis di Desa Lugusari.
Kata Kunci: Pengembangan Ekonomi Loka (PEL), Model Bisnis Kanvas, UMKM Tapis, Rantai Nilai
URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401190033
Keyword
Pengembangan Ekonomi Lokal (PEL) Model Bisnis Kanvas UMKM Tapis Rantai Nilai