(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Identifikasi Karakteristik dan Tipologi Wilayah Peri Urban di Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan


Identifikasi Karakteristik dan Tipologi Wilayah Peri Urban di Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan Venny Putri Nadeak (118220134) Pembimbing (Nela Agustin Kurnianingsih, S.T., M.T.; Mentari Pratami, S.Si., M.Si.) ABSTRAK Perkembangan suatu kota umumnya disertai dengan perubahan yang nyata, baik dari aspek fisik, sosial, dan ekonomi. Perubahan ini biasanya tidak hanya mempengaruhi wilayah inti kota saja, tetapi juga wilayah-wilayah disekitarnya. Hal inilah yang terjadi di Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan. Kecamatan ini merupakan peri urban Kota Bandar Lampung dan telah mengalami banyak perubahan pada ketiga aspek tersebut akibat pengaruh Kota Bandar Lampung yang cukup kuat. Oleh karna itu penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik dan tipologi wilayah peri urban berdasarkan aspek fisik, sosial, dan ekonomi di Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan. Untuk menganalisis karakteristik dan tipologi wilayah peri urban dilakukan dengan analisis deskriptif kuantitatif, analisis skoring, dan dilanjutkan dengan overlay peta untuk mendapatkan sebaran tipologi pada Kecamatan Jati Agung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kecamatan Jati Agung telah menunjukkan karakteristik peri urban pada beberapa desanya. Perkembangan pada aspek fisik, sosial, dan ekonomi tidak seragam di seluruh wilayahnya. Oleh karena itu, desa-desa yang menunjukkan ciri peri urban masih cenderung memiliki karakteristik rural yang lebih dominan. Dari hasil tipologi berdasarkan aspek fisik, sosial, dan ekonomi, Kecamatan Jati Agung hanya membentuk 2 klasifikasi peri urban yaitu peri urban sekunder dan rural peri urban. Terdapat 6 desa dengan karakteristik peri urban sekunder yaitu Desa Way Huwi, Desa Jatimulyo, Desa Fajar Baru, Desa Banjar Agung, Desa Sidodadi Asri, serta Desa Karang Sari, serta 15 desa dengan karakteristik rural peri urban yaitu Desa Gedung Harapan, Desa Gedung Agung, Desa Margomulyo, Desa Purwotani, Desa Sumber Jaya, Desa Margodadi, Desa Margo Lestari, Desa Marga Agung, Desa Marga Kaya, Desa Sinar Rejeki, Desa Sidoharjo, Desa Rejomulyo, Desa Karang Anyar, Desa Karang Rejo, dan Desa Margorejo. Kata kunci: Karakteristik, Tipologi, Wilayah Peri Urban

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401180076

Keyword