Perancangan UI / UX dan Front End Pada Website Magalodon Menggunakan  Metode Lean UX dan Cognitive Walkthrough
		
		
		
			Teknologi telah menjadi elemen tak terpisahkan yang dapat membawa 
solusi potensial untuk berbagai masalah, termasuk krisis sampah yang signifikan. 
Magalodon, sebagai startup yang fokus pada pengelolaan sampah organik melalui 
Black Soldier Fly (BSF), menghadapi tantangan dalam mengembangkan website 
mereka yang sesuai dengan tujuan bisnis dan kebutuhan pengguna. Penelitian 
UI/UX dan front-end menjadi krusial untuk memastikan bahwa website Magalodon 
dapat memberikan pengalaman yang baik kepada pengguna, memenuhi kebutuhan 
mereka, dan mencapai tujuan bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk merancang 
UI/UX dan front end dengan mempertimbangkan kebutuhan pengguna dan tujuan 
bisnis Magalodon. Dalam fokus desain UI/UX dan front-end, metode Lean UX 
digunakan untuk memfasilitasi kolaborasi efektif antara peneliti dan Magalodon. 
Antarmuka dirancang berdasarkan aspek efisiensi, efektivitas, dan kepuasan 
pengguna. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa lean UX mendukung 
kolaborasi efektif dan memungkinkan penyesuaian desain dengan cepat 
berdasarkan umpan balik pengguna dan juga kebutuhan bisnis. Hasil dari 
pengukuran efektivitas mencapai 96,25% masuk dalam kategori sangat efektif dan 
efisiensi mencapai 0.121 detik/goals masuk ke dalam kategori sangat efisien. 
Pengukuran kepuasan pengguna menggunakan metode SUS juga memberikan skor 
yang sangat memuaskan, mencapai 90,62, masuk kategori grade A+. 
			URI 
			
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401160050 
			Keyword 
			
UI/UX Front End Magalodon Cognitive Walkthrough SUS