(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Identifikasi dan Pemodelan 2D Zona Akuifer Daerah Buffalo River Dengan Menggunakan Data Audiomagnetotellurik


Air merupakan salah satu komponen penting dalam kehidupan di bumi. Sumber air yang banyak dimanfaatkan sekarang adalah air tanah. Air tanah merupakan air yang berada di bawah permukaan dan menempati rongga-rongga di lapisan geologi. Lapisan ini dinamakan lapisan akuifer. Eksplorasi air tanah dari target kedalaman dangkal sampai dengan sangat dalam menjadi pilihan untuk ketersediaan air daerah penelitian berada di daerah aliran sungai (DAS) Buffalo, Arkansas. Daerah sungai Buffalo memiliki potensi air tanah dengan kedalaman yang sangat dalam. Kedalaman air tanah yang sangat dalam menjadi sebuah permasalahan untuk menggunakan metode eksplorasi geofisika yang biasa dilakukan seperti geolistrik. Pendugaan lapisan akuifer pada kedalaman yang dalam dapat diselesaikan dengan menggunakan metode audiomagnetotellurik (AMT), terutama lapisan akuifer pada kedalaman lebih dari 100 meter. Oleh karena itu perlunya metode ini untuk mencapai target dan litologi pada kedalaman tersebut. Penggunaan metode AMT dengan rentang frekuensi 1 Hz – 10.000Hz yang dapat mencapai kedalaman lebih dari 1000 meter menjadi salah satu penyelesaian masalah pendugaan target yang sangat dalam. Data AMT dirotasi ke arah geoelectrical strike sebesar N75oE. Pemodelan AMT yang dipakai menggunakan inversi 2D, jenis inversinya adalah Non Linear Conjugate Gradient. Berdasarkan hasil pemodelan dan interpretasi, formasi yang tersusun pada daerah penelitian terdiri dari formasi Bloyd, formasi Hale, formasi Boone, formasi Everton dan formasi Ordovician. Lapisan yang memiliki potensi sebagai lapisan akuifer diperoleh pada resistivitas rendah 1-100 Ωm, berada pada kedalaman 0 - 500 meter dengan litologi yang tersusun pada formasi Bloyd dan formasi Hale. Formasi tersebut tersusun dari beberapa jenis batuan yaitu batu pasir dan batu gamping.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2401150020

Keyword
Audimagnetotellurik Akuifer Air tanah Geoelectrical Strike