(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pra Rancangan Pabrik Etilena Oksida dari Etilena dengan Kapasitas 150.000 Ton/Tahun


Etilena oksida merupakan produk setengah jadi (intermediate) yang digunakan sebagai bahan baku dalam pembuatan monoetilen glikol (MEG), Trietilen glikol (TEG), dan Dietilen glikol (DEG). Kebutuhan akan etilena oksida setiap tahunnya terus mengalami peningkatan baik di dalam negeri maupun luar negeri. Sehingga perancangan pabrik etilena oksida perlu dikaji untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri sebagai langkah dalam mengurangi jumlah impor dan memenuhi kebutuhan luar negeri dalam upaya meningkatkan jumlah ekspor. Proses pembuatan etilena oksida menggunakan metode Oxygen-Based Direct Oxidation dengan tahapan penyiapan bahan baku, kemudian proses reaksi antara etilena dengan oksigen yang bersifat eksotermis pada temperatur 203oC dan tekanan 10 bar, memisahkan produk etilena oksida dengan komponen lainnya, dan pemurnian dengan menggunakan kolom distilasi. Dikarenakan terdapat reaksi pembentukan CO2, sehingga terdapat CO2 removal unit dengan cara proses absorbsi CO2 menggunakan pelarut diethanolamine dan proses desorbsi CO2 dengan pelarut. Pabrik etilena oksida memiliki resiko tinggi (High Risk) dengan nilai ROI setelah pajak 30,09 %, PBP 2 tahun dan DPBP 2,31 tahun, BEP 30,47 %, SDP 11,90 %, dan IRR 31,96 %. dengan pertimbangan kelayakan secara ekonomi pabrik etilen oksida dengan kapasitas 150.000 Ton/Tahun layak untuk didirikan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2312060005

Keyword
etilena oksida, oxygen-based direct oxidation, imp