(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERANCANGAN TERMINAL BUS TIPE A DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGI


Perancangan terminal bus tipe A yang berlokasikan di Jalan Soekarno – Hatta, Kampung Baru, Labuhan Ratu Bandar Lampung, Bandar Lampung. Merupakan proyek terminal yang akan menggantikan terminal bus tipe A Rajabasa yang dirasa sudah harus digantikan dengan bangunan dan lokasi yang baru, mengingat Provinsi Lampung yang merupakan pusat perekonomian dan Kota Bandar Lampung menjadi titik awal penghubung dengan provinsi dan kota lainnya di Pulau Sumatera. Oleh sebab itu, sarana angkutan dan transportasi umum di Kota Bandar Lampung berupa terminal bus tipe A perlu lebih diperhatikan guna memfasilitasi moda transportasi bus dengan memperhatikan standar keamanan dan kenyamanan pada terminal tersebut. Perancangan terminal bus dengan pendekatan Arsitektur Ekologi diharapkan mampu menjawab isu pada perancangan terminal. Terminal dirancang dengan memperhatikan iklim mikro, penyesuaian orientasi bangunan, sirkulasi udara, dan keamanan pada terminal. Pendekatan Arsitektur Ekologi pada terminal akan dicapai dengan menggunakan metode inventaris masalahm analisis masalah dan simulasi software yang dapat menganalisis radiasi matahari pada permukaan bangunan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2311290003

Keyword
Terminal, Ekologi, Lingkungan. Terminal, Ecology, Environment.