(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pengembangan Aplikasi Ruang Kelas Virtual Berbasis Web dengan Metode Personal eXtreme Programming Untuk Implementasi Automated Essay Scoring pada Penilaian Tugas dan Ujian Online (Studi Kasus : SMP Negeri 10 Kotabumi)


Penelitian ini mencoba menjawab permasalahan penting dalam bidang pendidikan yang berkaitan dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi serta penggunaan pembelajaran jarak jauh. Pada SMP Negeri 10 Kotabumi yang menjadi studi kasus penelitian ini, tantangannya adalah penilaian tugas dan ujian secara otomatis, khususnya pada soal tipe isian yang memerlukan pengecekan manual. Untuk mengatasi masalah ini, telah berhasil dikembangkan aplikasi ruang kelas virtual berbasis web yang mengimplementasikan Automated Essay Scoring (AES). Aplikasi ini dapat memudahkan pelaksanaan tugas dan ujian daring, terutama dalam penilaian jawaban isian secara otomatis, yang akan mengurangi beban kerja guru. Pengujian Black Box Testing yang dilakukan oleh pihak SMP Negeri 10 Kotabumi menunjukkan bahwa aplikasi ini memenuhi kebutuhan pengguna, sesuai dengan user stories yang telah dikumpulkan. Selain itu, evaluasi usability dengan menggunakan System Usability Scale (SUS) menunjukkan bahwa pengguna aplikasi, termasuk guru dan siswa, memberikan skor akhir sebesar 87, yang masuk dalam kategori "acceptable," yang menunjukkan bahwa aplikasi ini mudah digunakan dan dapat diterima dengan baik. Dengan demikian, penelitian ini berhasil mengatasi permasalahan dalam penilaian otomatis pada tugas dan ujian online di SMP Negeri 10 Kotabumi, dan membuka potensi untuk meningkatkan efisiensi dalam proses pembelajaran jarak jauh. Hal ini menjadi solusi yang relevan dalam menghadapi perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di bidang pendidikan. Kata kunci : Virtual Classroom, Automated Essay Scoring, Pembelajaran Jarak Jauh, Personal eXtreme Programming

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2309270001

Keyword