(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Evaluasi Rasio Tegangan Girder Jembatan Cable Stayed (Studi Kasus Jembatan Tol Teluk Balikpapan)


Indonesia merupakan sebuah negara yang mempunyai banyak pulau dan kepulauan secara geografis. Hal inilah yang menjadi sebab pentingnya menjaga konektifitas antar pulau untuk memperlancar distribusi barang dan jasa hingga segala aktifitas perekomonian yang terjadi antar pulau. Salah satu aspek yang harus dipenuhi agar jembatan dalam kondisi aman adalah terpenuhinya nilai tegangan pada strukturnya. Evaluasi rasio tegangan girder dilakukan untuk mengetahui tingkat keamanan girder jika dibandingkan dengan tegangan izinnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rasio tegangan masing-masing struktur pada Jembatan Tol Teluk Balikpapan dengan menggunakan jenis jembatan cable stayed dan mengetahui kapasitas momen dan kapasistas geser dari masing-masing elemen dengan menggunakan jenis jembatan cable stayed. Penelitian ini menggunakan data sekunder Jembatan Tol Teluk Balikpapan. Dari data sekunder dilakukan modelling untuk mendapatkan output gaya dalam yang dibutuhkan. Gaya dalam yang dihasilkan dianalisis untuk mendapatkan nilai tegangan dan kapasitas girder. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan, nilai tegangan pada masing-masing girder memenuhi tegangan izin yang disyaratkan pada RSNI T-12-2004. Nilai rasio tegangan paling tinggi berada pada girder S1-S24 yang nilainya mendekati nilai rasio tegangan optimumnya sedangkan rasio tegangan paling kecil berada pada girder pier table 2. Jembatan Tol Teluk Balikpapan memiliki kapasitas girder yang memadai baik kapasitas lentur maupun kapasitas geser. Dalam penelitian ini dicek besarnya lendutan untuk memastikan struktur tidak melendut terlalu besar dan masih aman. Untuk jembatan dengan lendutan izin L/800 atau 0,625 m, L/300 atau 1,6 m, dan L/250 atau 2 m didapatkan nilai lendutan masing-masing sebesar 0,055 m, 0,395 m, dan 0,618 m sedangkan untuk girder dengan lendutan izin L/480 atau 0,011 m didapatkan lendutan sebesar 0,002 m.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2309260059

Keyword