(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Kandungan dan Sebaran Fosfat di Perairan Pantai Sebalang Lampung Selatan


Posisi pantai sebalang yang merupakan pantai wisata dan berada dekat dengan Kawasan industri PLTU Sebalang, serta banyaknya keramba jaring apung menjadikan perairan di pantai sebalang berpotensi tercemar limbah fosfat (PO4). Penelitian ini bertujuan untuk melihat kondisi perairan sebalang pantai sebalang sebagai pantai wisata dengan menganalisis kandungan dan sebaran fosfat (PO4) pada air di perairan Pantai Sebalang. Hasil pengujian sampel air kadar fosfat menunjukkan bahwa nilai kandungan fosfat pada titik outlet yaitu 0,393 mg/l; stasiun 1 yaitu 0,319 mg/l; stasiun 2 yaitu 0,402 mg/l; stasiun yaitu 0,501 mg/l; stasiun 4 yaitu 0,416 mg/l; dan titik kontrol yaitu 0,453 mg/l. Berdasarkan Baku Mutu Air Laut Untuk Biota Laut berdasarkan Keputusan Mentri Lingkungan Hidup Nomor 51 Tahun 2004 Tentang Baku Mutu Air Laut maka pada titik outlet, stasiun 1, satsiun 2, satsiun 3, stasiun 4, dan titik kontrol termasuk berada diatas ambang batas baku mutu yaitu < 0,015 mg/l. Sedangkan nilai kadar kandungan fosfat pada titik uji lainnya yang berdekatan dengan outlet pembuangan tidak terlalu besar tetapi tetap melewati batas ambang baku mutu, yang menyatakan bahwa pada perairan Pantai Sebalang memliki kadar fosfat yang tinggi dan tidak seusai standar baku mutu. Hasil penelitian menunjukan bahwa Pantai Sebalang mengalami tercemar ringan. Pergerakan sebaran menuju ke arah selatan yang berarti senyawa fosfat bergerak melewati sepanjang Pantai Sebalang.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308250011

Keyword