(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Manajemen Interferensi Untuk Jaringan Femtocell Menggunakan Metode Power Allocation Pada Transmisi Uplink


Jaringan femtocell merupakan solusi yang efektif dalam meningkatkan cakupan dan kapasitas jaringan seluler khususnya di dalam ruangan. Namun, penggunaan femtocell dalam lingkungan yang padat pengguna dapat menghasilkan interferensi co-tier dan cross-tier. Salah satu cara mengurangi interferensi tersebut dengan menetapkan metode power allocation. Metode Power Allocation bekerja pada penggunaan daya pancar di setiap user femtocell ke HeNB sehingga daya yang diterima oleh pengguna mencapai target yang dibutuhkan dan dinyatakan oleh parameter SINR (Signal to Interference plus Noise Ratio) dan Throughput. Perbandingan dilakukan antara sistem Konvensional dengan metode power allocation dengan mengasumsikan 3 buah macrocell kemudian disebarkan femtocell sebanyak 40 buah pada macrocell yang akan diamati, daerah persebaran femtocell yaitu diseluruh cell mencakup center dan edge dan di area edge cell saja. Dilakukan analisis menggunakan 4 skenario berbeda. Skenario 1 menggunakan sistem konvensional dengan menyebarkan femtocell secara sebar acak di semua cell baik center maupun edge, skenario 2 menggunakan sistem konvensional dengan menyebarkan femtocell secara acak di sisi edge cell saja, skenario 3 menggunakan metode power allocation dengan menyebarkan femtocell secara sebar acak di semua cell baik center maupun edge dan skenario 4 yang menggunakan metode power allocation dengan menyebarkan femtocell secara sebar acak di sisi edge cell saja Hasil simulasi menunjukan bahwa penggunaan metode power allocation dengan menyebarkan femtocell diseluruh cell mencakup center dan edge lebih unggul dibanding sistem lainnya. Hasil probabilitas SINR yang mampu melewati ambang batas sebesar 20 dB hanya dari skenario 3 yaitu sebesar 48%, sedangkan skenario 1, skenario 2 dan skenario 4 tidak ada yang mencapai atau sebesar 0%. Dan hasil probabilitas Throughput yang mampu melewati nilai target sebesar 60 Mbps yaitu dari skenario 3 sebesar 100

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308100073

Keyword