(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

PERBANDINGAN MANFAAT PENSIUN MENGGUNAKAN METODE ACCRUED BENEFIT COST DAN PROJECTED BENEFIT COST (STUDI KASUS: BPJS KETENAGAKERJAAN KOTA BENGKULU)


Dana Pensiun merupakan badan hukum yang mengelola dan melaksanakan skema pensiun yang menjanjikan manfaat pensiun. Program dana pensiun digunakan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan pekerja saat mencapai masa pensiun. Penelitian ini berkaitan dengan penghitungan aktuaria untuk menghitung manfaat pensiun menggunakan metode Unit Credit (UC), Projected Unit Credit (PUC) dan Attained Age Normal (AAN). Tujuan penelitian ini adalah untuk menghitung besaran manfaat pensiun yang didapat peserta program, iuran normal yang dibayarkan peserta, kewajiban aktuaria yang disediakan perusahaan serta menentukan metode optimal bagi peserta maupun perusahaan dengan menggunakan asumsi suku bunga 5,5 dan tingkat kenaikan gaji 5%. Berdasarkan pada hasil penghitungan dengan asumsi tersebut, didapatkan hasil bahwa iuran normal bagi peserta adalah UC. Iuran normal menggunakan metode UC lebih kecil dibandingkan dengan metode lainnya. Kewajiban aktuaria yang optimal bagi perusahaan dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan dimana ada tahun awal dapat menggunakan kewajiban aktuaria menggunakan metode UC dengan nilai yang cukup kecil dibandingkan metode lain sehingga pengalokasian dana dapat digunakan untuk pemanfaatan yang lain, namun mendekati tahun akhir kepesertaan dapat menggunakan metode AAN dengan nilai kewajiban yang cukup besar. Kata kunci: Unit Credit, Projected Unit Credit, Attained Age Normal, Iuran Normal, Kewajiban Aktuaria

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308090169

Keyword