(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Optimasi Formula Sediaan Emulgel Minyak Atsiri Daun Jeruk Purut (Citrus hystrix D.C.) sebagai Antifungi terhadap Jamur Candida albicans


Kandidiasis adalah suatu infeksi jamur pada kulit yang disebabkan oleh Candida albicans dan merupakan salah satu infeksi jamur yang sering ditemukan pada manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan formula emulgel dari minyak atsiri daun jeruk purut menggunakan metode Box Behnken Design yang diharapkan dapat memberikan efek antijamur pada Candida albicans. Optimasi formula emulgel dilakukan menggunakan metode Box Behnken Design dengan Software Design Expert. Komponen yang dioptimasi adalah HEC, Tween 80, dan Span 80, respon yang dinilai adalah daya lekat dan daya sebar. Setelah diperoleh formula optimum, dilakukan evaluasi sifat sediaan emulgel meliputi organoleptik, homogenitas, pH, viskositas, uji stabilitas dan uji efektivitas formula optimum emulgel terhadap jamur Candida albicans. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh formula optimum emulgel dengan HEC 5,6%, Tween 80 4,9%, dan Span 80 1,8%. Hasil pengujian daya lekat dan daya sebar formula emulgel optimum yaitu sebesar 5,19±0,03 detik dan 5,16±0,04 cm yang tidak berbeda signifikan dari nilai prediksi. Karakteristik fisik formula optimum sediaan emulgel minyak atsiri daun jeruk purut dengan organoleptik berwarna putih, bau khas jeruk purut, dan bentuk sediaan semi solid, homogen, pH sebesar 5,23 ± 0,03, viskositas sebesar 12714 ± 253,15 cps, daya lekat sebesar 5,19±0,03 detik, dan daya sebar sebesar 5,16±0,04 cm. Hasil uji stabilitas terdapat perbedaan yang signifikan antara keempat pengujian sebelum dan sesudah pengujian stabilitas. Hasil uji aktivitas antijamur pada sediaan emulgel didapatkan rata-rata zona hambat sebesar 29,30 ± 0,97 mm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sediaan emulgel minyak atsiri daun jeruk purut terbukti memiliki aktivitas antijamur pada Candida albicans.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308090133

Keyword