(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Analisis Zona Longsor Menggunakan Data Magnetik dan pH Tanah di Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran


Teluk Pandan merupakan wilayah di Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung yang rentan terjadi bencana alam tanah longsor. Hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor seperti intensitas curah hujan yang tinggi, kemiringan lereng, topografi pegunungan dan bukit terjal yang cukup curam. Tujuan penelitian ini adalah mengindentifikasi litologi bawah permukaan dan mendekteksi zona longsor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode magnetik dan geokimia tanah dengan 10 titik pengukuran serta menggunakan scoring/pembobotan berdasarkan aspek fisik alami dengan mengacu pada Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 22 tahun 2007. Hasil dari pengolahan data magnetik model bawah permukaan dengan litologi batuan terdiri dari 3 lapisan yaitu batu lempung dengan nilai suseptibilitas 0.0001, batu tuf pasiran dengan nilai suseptibilitas 0,005 dan batu breksi vulkanik dengan nilai suseptibilitas 0,04. Korelasi data magnetik, pH tanah, dan pembobotan berdasarkan 7 indikator sifat fisik yang terdiri dari kemiringan lereng, kondisi tanah, batuan penyusun lereng, curah hujan, tata lereng, kegempaan, dan vegetasi didapatkan bahwa lokasi daerah penelitian dapat zona berpotensi longsor pada area lereng dengan kategori sedang.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308090079

Keyword