(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Sistem Monitoring Data Berat, Panjang, dan Suhu Badan Bayi Berbasis Mikrokontroler ESP 8266


Pada kegiatan posyandu para kader posyandu sering kali kewalahan dalam melakukan kegiatan posyandu seperti mencatat data-data berat, panjang dan suhu bayi hal tersebut dikarenakan kurangnya kader posyandu dan minimnya teknologi tepat guna yang dapat membantu kegiatan posyandu dalam hal monitoring dan mencatat data secara semi otomatis. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dan tujuan penelitian untuk membuat sistem monitoring yang dapat membantu para kader untuk monitoring dan mencatat data secara semi otomatis. Hasil dari penelitian ini adalah terbentuknya sistem monitoring yang diaplikasikan ke dalam bentuk website. Setelah dilakukan pengujian terhadap website ARTYCALE terdapat beberapa analisa dan hasil dari pengujian yaitu kecepatan pengiriman data dari ARTYCALE menuju website dipengaruhi oleh kecepatan jaringan, dan data yang ditampilkan pada lcd ARTYCALE sama dengan data yang ditampilkan pada website serta pertumbuhan bayi normal berdasarkan data dari ARTYCALE. Kata kunci : website, monitoring, jaringan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308080136

Keyword