(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Etnobotani Tumbuhan Obat Suku Lampung di Kelurahan Ujung Gunung, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Lampung


Penelitian mengenai Etnobotani Tumbuhan Obat Suku Lampung ini dilakukan untuk mengetahui jenis tumbuhan obat, bagian tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai sumber obat-obatan tradisional, cara pengolahan tumbuhan obat, dan cara penggunaan tumbuhan obat oleh masyarakat suku Lampung Kelurahan Ujung Gunung, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Lampung. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif dengan metode wawancara terstruktur yang menggunakan teknik snowball sampling dalam pengambilan data dan informan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, ditemukan 55 spesies tumbuhan dari 33 famili yang dimanfaatkan sebagai tanaman obat. Bagian tumbuhan yang dimanfaatkan untuk tumbuhan obat adalah daun, buah, rimpang, biji, bunga, batang, getah, kulit buah, umbi, dan akar. Untuk pengolahan tumbuhan obat, cara yang digunakan yaitu melalui pemanasan (direbus, dimasak, dibakar) dan tanpa pemanasan (ditumbuk, diperas, diparut, diremas, dipotong, dihaluskan). Masyarakat suku Lampung di Kelurahan Ujung Gunung umumnya menggunakan tumbuhan obat dengan cara peroral (diminum, dimakan) dan pemakaian luar (diteteskan, dibalurkan, ditempelkan, digosokkan ke kepala, dan dihirup uapnya). Kata kunci: Ujung Gunung, etnobotani, tumbuhan obat.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308070176

Keyword