(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

DETERMINAN MATRIKS KETETANGAAN DARI GRAF TRAMPOLIN


Graf trampolin yang dinotasikan dengan T(K_n ) dengan n ≥2, merupakan graf pengembangan dari graf lengkap yang terdiri dari simpul {v_1,v_2,…,v_n } dengan menambahkan simpul u_i,i={1,2,3,…,n} sehingga u_i bertetangga dengan simpul v_i dan v_(i+1) serta u_n akan bertetangga dengan v_n dan v_(n-(n-1)) dengan n={1,2,3,…}.Penelitian ini mengkaji penentuan nilai determinan matriks ketetanggaan dari graf trampolin. Matriks ketetanggaan digunakan sebagai representasi graf dalam bentuk matriks. Matriks ketetanggaan dari graf trampolin berukuran 2n×2n. Pada penelitian ini diketahui bahwa banyaknya simpul dan sisi pada graf trampolin adalah 2n dan 1/2 n(n+3). Kata Kunci: Graf trampolin, graf lengkap, matriks ketetanggaan, determinan.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2308070098

Keyword