(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

KAJIAN HUBUNGAN KARAKTERISTIK DENGAN TINGKAT KESEJAHTERAAN PEDAGANG KAKI LIMA (PKL) PADA MALAM HARI DI KECAMATAN ENGGAL, KOTA BANDAR LAMPUNG


Kecamatan Enggal merupakan area yang menjadi pusat kegiatan utama di Kota Bandar Lampung dapat dilihat dari penetapatnya sebagai kawasan komersial dan kawasan perdagangan dan jasa regional. Hal tersebut yang membuat perputaran ekonomi terjadi begitu cepat yang mempengaruhi kegiatan informal yaitu PKLyang dominan aktivitasnya terjadi pada malam hari. Kegiatan tersebut.terlihat dominan pada 3 kawasan utama yaitu Taman Gajah, Jl. Raden Intan, dan Saburai. Kegiatan Pedagang Kaki Lima yang marak terjadi di Kecamatan Enggal ini memiliki potensi untuk menaikan taraf hidup para pelakunya. Peningkatan taraf hidup dengan memaksimalkan penggunaan lokasi dan jenis dagangannya maka akan memberikan peluang terhadap pedagang untuk meningkatkan kesejahteraannya sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat kesejahteraan Pedagang Kaki Lima pada malam hari di Kecamatan Enggal dan menganalisis hubungannya dengan lokasi dan jenis dagangan. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer berupa kuisoner dengan metode analisis scoring dan analisis statistik deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas tingkat kesejahteraan PKL pada malam hari di Kecamatan Enggal ini memiliki kesejahteraan yang tinggi sebesar 92% atau 88 responden. Lalu variabel jenis dagangan memiliki hubungan positif terhadap tingkat kesejahteraan Pedagang Kaki Lima pada malam hari di Kecamatan Enggal, Kota Bandar Lampung.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2307230001

Keyword