(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Penerapan Particle Swarm Optimization (PSO) untuk Estimasi Parameter pada Kurva Pertumbuhan Kasus Covid-19 di Provinsi Lampung


Particle Swarm Optimization (PSO) merupakan metode optimisasi yang terinspirasi dari prilaku dan gerakan kawanan hewan seperti burung, ikan, serangga. Pada Tugas Akhir ini akan dibahas mengenai algorima PSO dalam menentukan solusi optimum fungsi kuadratik dan fungsi benchmark serta pengaruh salah satu hyperparameter yakni banyaknya partikel terhadap solusi yang didapatkan. Semakin banyak partikel yang digunakan solusi yang didapatkan semakin dekat dengan titik optimum dari fungsi. Kemudian PSO digunakan untuk estimasi parameter model linear. Dalam hal ini estimasi parameter dipandang sebagai suatu masalah optimisasi, nilai Mean Square Error (MSE) dijadikan sebagai fungsi tujuan. Dengan langkah yang sama PSO diterapkan untuk estimasi parameter kurva pertumbuhan Covid-19 di Provinsi Lampung pada periode 5 Mei 2021 hingga 30 September 2021. Berdasarkan hasil yang diperoleh, PSO menunjukkan kinerja yang sangat baik dalam estimasi parameter kurva pertumbuhan Covid-19 di Provinsi Lampung, dengan nilai Mean Absolute Percentage Error (MAPE) dari semua pengamatan kurang dari 10%.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2306160015

Keyword