(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Pembentukan Tabel Mortalitas Asuransi Jiwa Kredit dan Group Term Life PT Reasuransi Nasional Indonesia menggunakan Metode Whittaker-Henderson


Tabel mortalitas merupakan suatu tabel yang berisikan data kelangsungan hidup dalam suatu populasi. Tabel mortalitas terbaru yang dimiliki Indonesia adalah Tabel Mortalitas IV yang diluncurkan pada tahun 2019. Penyusunan TMI IV menggunakan eksposur dari data 52 perusahaan asuransi jiwa di Indonesia. Besarnya eksposur yang digunakan memungkinkan terdapatnya perbedaan distribusi agen pada setiap perusahaan asuransi. Sehingga dikhawatirkan data tersebut hanya dapat mewakili data perusahaan asuransi jiwa tertentu yang memiliki distribusi agen yang sama. Salah satu perusahaan reasuransi di Indonesia yaitu PT Reasuransi Nasional Indonesia belum memiliki tabel mortalitas perusahaan. Maka pada penelitian ini akan disusun Tabel Mortalitas PT Reasuransi Nasional Indonesia untuk produk Asuransi Jiwa Kredit (AJK) dan Group Term Life (GTL). Penyusunan tabel mortalitas ini menggunakan data nasabah dari tahun 2016-2021 serta menggunakan metode Whittaker-Henderson yang bertujuan untuk menyeimbangkan tingkat kehalusan serta tingkat kecocokan dari hasil graduasi tingkat mortalitas relatif terhadap tingkat mortalitas kasar. Melalui proses cleansing, validasi, perhitungan mortalitas kasar, ekstrapolasi, graduasi, dan perhitungan tingkat kredibilitas diketahui bahwa peluang kematian maksimum untuk produk AJK terjadi pada usia 84 tahun dan untuk produk GTL pada usia 92 tahun. Kedua tabel mortalitas tersebut memiliki pola kecenderungan meningkat untuk setiap pertambahan usianya.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2306090043

Keyword