(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

RANCANG BANGUN SISTEM PENGOLAHAN DATA TINGKAT RASA MANIS PADA BUAH JERUK BERBASIS MIKROKONTROLER ARDUINO NANO


Banyak dari masyarakat yang pada umumnya untuk mengetahui rasa manis buah jeruk dengan cara-cara yang tidak teruji dengan baik seperti dengan melihat bentuk, warna dan tingkat keras dari buah jeruk. Tentunya hal ini tidak dapat dipastikan untuk mengetahui rasa manis dari buah jeruk tersebut. Perancangan alat bersifat portabel dan berbasis Arduino nano sebagai mikrokontroler dan alat ini bertujuan untuk mengetahui tingkat rasa manis dari buah jeruk tanpa harus merusak dari buah jeruk. Alat ini dikhususkan hanya untuk buah jeruk, dengan jenis buah jeruk siam. Penggunaan mikrokontroler Arduino nano ini bertujuan sebagai pusat kendali bagi sistematis alat pendeteksi tingkat rasa manis buah jeruk, Arduino Nano memiliki 8 pin analog dan 14 pin digital. Pin analog akan bekerja untuk menerima data sinyal dari sensor, sensor yang digunakan adalah sensor spektrometer. Sinyal analog yang diterima dari sensor kemudian akan diproses menjadi bentuk sinyal digital dan diproses kembali sesuai dengan perintah atau algoritma yang sudah diberikan. Pin digital akan dihubungkan dengan LCD yang berfungsi untuk menampilkan hasil dari proses yang dilakukan mikrokontroler

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2306080123

Keyword