(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

ANALISIS PEMANTAUAN DAYA PANEL SURYA DAN BEBAN ELEKTRIK TERHADAP ALAT THE BYRE INTELLIGENT SYSTEM


Pangan adalah hal yang sangat dicari dan dibutuhakn bagi pertumbuhan, kesehatan dan kecerdasan masyarakat Indonesia. Komoditas daging sangat dibutuhkan sebagai bahan pangan untuk mencukupi gizi manusia, oleh karena itu sapi adalah hewan ternak yang sangat disukai dalam tingkat pengkonsumsiannya. Di Indonesia tempat peternakannya ditemukan tempat/kandang yang masih minim dalam hal kondisinya. Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) merupakan suatu potensi pembangkit energi baru dan terbarukan dan ramah lingkungan. PLTS juga dapat memberikan daya utama kepada seluruh komponen dan perangkat untuk dapat menyalakan the byre intellegent system yang didapatkan dari panas matahari yang berada di kandang sapi ITERA dan akan disimpan dalam baterai untuk penggunaan jangka panjang seperti pada malam hari. Sistem pemantauan keluaran daya elektrik melalui PLTS dilakukan dengan menggunakan beberapa komponen, seperti panel surya, solar charge controller, baterai dan inverter. Pada pembangunan PLTS di kandang sapi ITERA yaitu dipasang diatas pupuk organik yang berada disamping kandang sapi, dan juga pada pembangunan PLTS ini dapat menunjang untuk menghidupkan alat the byre intellegent system. Dalam penggunaannya yaitu cahaya matahari yang kemudian diserap oleh panel surya untuk menghasilkan arus DC, setalah itu akan dikontrol melalui SCC lalu diterukan ke baterai untuk disimpan energi yang dihasilkan dari PLTS tersebut sebagai penunjang untuk alat The Byre Intelligent System. Pada saat pengujian nilai open circuit atau masukan daya yang dihasilkan dari panel surya yaitu dengan kondisi cuaca selama 4 hari pengujian yaitu cerah, berawan dan hujan. Pengujian pada tanggal 1 April 2023 pukul 12.00 WIB dengan daya sebesar 116,48 W, dan masukan panel untuk nilai terkecil yaitu terjadi hujan dengan dayanya 6,50 W yaitu tanggal 4 April 2023 pukul 15.00. Pada saat pengujian nilai keluaran inverter pada saat menghidupkan 3 buah lampu yaitu pada tanggal 31 Maret rata-rata daya yang digunakan sebesar 48,46 Wh dan pada tanggal 1 April rata-rata yang digunakan sebesar 44,87 Wh. Pada saat pengujian nilai keluaran inverter pada saat semua komponen hidup yaitu pada tabel 19 rata-rata daya yang digunakan yaitu 83,22 Wh dan pada tabel 20 rata-rata daya yang digunakan yaitu 63,41 Wh. Kata kunci: The Byre Intelligent System, PLTS, WattHour, Open Circuit, SCC, DC

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2305300012

Keyword