(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

STUDI SISTEM KOMUNIKASI DATABASE PADA APLIKASI THE BYRE INTELLIGENT SYSTEM


Provinsi Lampung merupakan daerah yang memiliki kebutuhan pangan dengan jumlah penduduk pada tahun 2022 sebanyak 9.081.792 jiwa yang didukung kebutuhan konsumsi daging 6,5 gram/orang/hari membuat diperlukannya sebuah sistem untuk menjaga kestabilan konsumsi. Sapi menjadi salah satu hewan ternak memiliki tingkat konsumsi yang cukup tinggi akan tetapi di Indonesia seringkali ditemukan kondisi kandang atau bahkan makanan sapi juga kurang memadai sehingga membuat sapi, terutama yang memang dibesarkan dalam jumlah yang banyak untuk konsumsi. Sistem pemantauan kesehatan secara jarak jauh dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan sapi menggunakan pengembangan otomasi didukung dengan jaringan internet. Pembangunan jaringan the byre intelligent system pada mikrokontroler menggunakan metode embedded dengan memberikan input nama dan password kepada ESP32 dengan WiFi yang digunakan pada kandang sapi seluruh data yang dibutuhkan akan dikirimkan pada penyimanan realtime database yang sudah menjadi satu oleh hosting firebase untuk ditampilkan oleh aplikasi dengan keamanan API. Pada hasil studi jaringan aplikasi the byre intelligent system data pada proses pembuatan jaringan tersebut memiliki rata-rata keamanan 90,625 dari 100 yang dinilai menggunakan lighthouse, metode pengiriman data dan penerimaan secara realtime database yang ditampilkan aplikasi dengan konfigurasi progressive web application (PWA) membuat pengguna tidak kesulitan oleh perbedaan perangkat dan besarnya penyimpanan aplikasi umumnya. Pengunaan aplikasi dengan konfigurasi PWA juga membuat delay pada request dan fetch dengan rentang waktung 0,001 sampai dengan 0,7 detik kecepatan delay tersebut disebabkan oleh kemudahan pencarian (SEO) dengan nilai 84,875 yang membuat aplikasi dapat digunakan sebagai alat pemantauan jarak jauh pada jaringan online menggunakan mikrokontroller ESP32 pada kalung sapi, pemantauan minum dan vitamin.

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2305260014

Keyword