(0721) 8030188    pusat@itera.ac.id   

Penerapan Metode Inversi Particle Swarm Optimization (PSO) Pada Data Vertical Electrical Sounding (VES) Untuk Pendugaan Akuifer di Desa Banyumudal, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah


Desa Banyumudal Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah yang merupakan daerah yang sering mengalami kekeringan air pada saat musim kemarau sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi lapisan akuifer air tanah di daerah tersebut. Penelitian ini menggunakan konfigurasi Schlumberger dengan panjang bentangan kurang dari 500 m. Pada tahapan inversi, digunakan algoritma Particle Swarm Optimization (PSO) untuk memperoleh nilai parameter resistivitas dan ketebalan lapisan. Algoritma ini dipilih karena memiliki tingkat kekonvergenan yang tinggi,cepat dan solusi model inversi yang diperoleh cukup baik. Berdasarkan hasil pengolahan data geolistrik Vertical Electrical Sounding (VES), diidentifikasi terdapat 6 jenis litologi pada daerah penelitian yaitu lempung dengan nilai resistivitas 0-3 Ωm, tuff sebesar 3-9 Ωm, lempung pasiran sebesar 9-20 Ωm, pasir sebesar 20-65 Ωm, breksi sebesar 65-85 Ωm, dan gamping sebesar >85 Ωm. Jenis akuifer pada daerah penelitian ini adalah jenis akuifer bebas (unconfined aquifer) yang terdapat pada kedalaman 4 meter hingga 75 meter kebawah dan akuifer dangkal pada kedalaman 4-12 meter. Kata Kunci: Akuifer, Vertical Electrical Sounding (VES), Schlumberger, Particle Swarm Optimization (PSO

URI
https://repo.itera.ac.id/depan/submission/SB2305090005

Keyword